Senin, 07 Januari 2013

Instal Dual Boot Windows 7 dan Windows 8 Consumer Preview


Microsoft baru saja merilis sistem operasi Windows 8 Consumer Preview yang dapat anda download secara free. Karena Windows 8 Consumer Preview ini masih dalam tahap Beta tentu saja masih terdapat kekurangan dan minimnya fitur sebuah sistem operasi. Bagi anda yang penasaran untuk mencoba instal Windows 8 Consumer Preview bisa saja memanfaatkan Virtual PC 2007 ataupun sistem dual boot.

Instal Dual Boot Windows 7 dan Windows 8 Consumer Preview

Kali ini kami menginstal Windows 8 Consumer Preview dengan metoda dual bootbersama Windows 7 dalam satu CPU. Langkah yang ditempuh sebagai berikut :
1. Masukkan DVD installer Windows 8 ke DVD drive.
2. Atur BIOS agar booting pertama dari CD/DVD dengan menekan tombol F8.
3. Ikutilah petunjuk selama penginstalan berlangsung dan tunggu hingga selesai.

Secara default sistem akan me-load Windows 8 pada Windows Boot Manager dengan hitungan mundur 30 detik. Namun hal ini dapat diubah sesuai keinginan, untuk mengubah pilihan default booting Windows 7 caranya :
1. Tekan tombol Windows + R, ketik msconfig kemudian Enter.
2. Klik tab Boot pada jendela System Configuration - klik Windows 7.
3. Klik Set as default - Apply - OK.

Sekarang untuk mengatur hitungan mundur 30 detik menjadi lebih singkat langkahnya sebagai berikut :
1. Masuk ke System Configuration seperti cara di atas.
2. Klik tab Boot - ubah angaka 30 menjadi 5 (5 detik). Angka minimal yang
    diperbolehkan adalah 3 (3  detik)
3. Klik Apply - OK, dengan demikian anda akan masuk ke Windows 7 dalam
    waktu 5 detik tanpa menunggu lama.

Cara setting atau pengaturan dual boot ini lebih sederhana tanpa perlu aplikasi lain macam Vista Boot Pro 3.3 pada sistem dual boot Windows XP dengan Windows 7 atau Vista.
Share:

0 komentar: